Definition List

Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian. - Pramoedya Ananta Toer

Pertolongan Pertama Pada Cedera Kepala Parah

Detik-detik pertama setelah kecelakaan adalah waktu krusial yang sangat menentukan hidup mati seseorang. Hal ini berlaku juga dalam kecelakaan benturan kepala. Kecelakaan ini beberapa kali sudah terjadi dalam pertandingan sepakbola, yaitu pemain terjatuh dengan kepala menyentuh tanah terlebih dahulu. Hal ini juga saya alami, yaitu rekan saya yang mengalami benturan kepala saat bermain futsal dan saya akan berbagi pengalaman ini sebagai pembelajaran bagi orang lain. Tepat setelah benturan, korban akan pingsan dan kesulitan bernafas karena lidahnya tertelan. Dalam kondisi ini, maka pertolongan pertama yang harus dilakukan adalah:

1. Buka mulut korban dengan memasukkan jari, agar saluran pernapasan korban tidak tertutup. Hal ini cukup membutuhkan tenaga ekstra karena setelah terjadi benturan, posisi default rahang korban adalah tertutup. Jangan sampai mulut korban terkatup rapat dan hal ini akan menyebabkan jari yang masuk mengalami luka.

2. Sambil membuka mulut korban, upayakan untuk menarik lidah korban yang tertelan agar tidak menghalangi saluran pernapasan. Di saat seperti itu, kondisi lidah korban sangat keras. Oleh karena itu dibutuhkan tenaga ekstra.

3. Sambil melakukan tindakan nomor 1 dan 2, miringkan tubuh korban untuk mengurangi hambatan saluran pernapasan.

4. Upayakan untuk mengangkat dagu korban yang fungsinya juga untuk mengurangi hambatan saluran pernapasan.

5. Lakukan hal di atas sampai korban sudah bisa bernapas. Meskipun sudah bisa bernapas, pada kondisi ini korban kemungkinan besar belum sadarkan diri.

6. Yang tidak kalah pentingnya adalah hubungi tenaga medis atau ambulance sesaat setelah kejadian sebagai tindak lanjut setelah pertolongan pertama. Jika sulit menghubungi ambulance atau tenaga medis, upayakan kendaraan roda empat untuk membawa korban setelah pertolongan pertama. Bawa korban ke IGD rumah sakit terdekat.


Sometimes the uncomfortable things in life
are there to teach us lessons because
to go through a change of habit,
we need to feel uncomfortable.

No comments:

Post a Comment

1. Mohon cantumkan sumber jika mengutip artikel
2. Share jika bermanfaat
3. Kritik, saran, dan pertanyaan Saudara sangat saya harapkan